KUNJUNGAN KERJA DANREM 062/TN KE KODIM 0613/CMS

Ciamis, – Komandan Korem 062/Tn Kol Arh Rudi Ragil. SP, S, Sos., M.Si, didampingi Ketua Persit KCK Koorcabrem 062 PD III/Slw Ny. Nur Indah Lucky Rudi Ragil, melaksanakan kunjungan kerja ke Makodim 0613/Cms, Jl. A. Yani 138 Kertasari Ciamis. Jum’at 19/01/2024.

Dalam kunjungan kerja tersebut, Danrem 062/Tn memberikan Bansos kepada warga masyarakat sekitar Makodim 0613/Cms. Dilanjutkan pengarahan kepada seluruh prajurit, menekankan untuk selalu pegang teguh netralitas TNI pada pemilu 2024. Disamping itu Danrem juga mengingatkan kepada keluarga TNI untuk selalu bijak dalam menggunakan media sosial.

Lebih lanjut Danrem menyampaikan tentang penekanan dari Komando atas untuk melakukan penghematan listrik Air dan Gas, juga menghimbau untuk jaga faktor kesehatan, nama baik TNI, hindari permasalahan yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga maupun satuan.

Sebelumnya, dilaksanakan olahraga senam bersama dan dilanjutkan jalan sehat sekitaran Makodim 0613/Cms dengan jarak tempuh lebih kurang 4 km, dengan tujuan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, dan untuk lebih dekat serta saling mengenal antara pimpinan dengan bawahan

Usai kegiatan tatap muka, Danrem memberikan tali asih kepada prajurit yang berprestasi, Pelda Sigit Mas’ud Danposramil 1313/Banjar keberhasilan mengembangkan ternak domba dan menciptakan lapangan kerja di masyarakat, Sertu Suhendar Babinsa Koramil1318/Langensari berhasil mengembangkan Budidaya jamur tiram dan berbagai makanan olahan ringan, Kopka Asep Komar Babinsa Koramil 1306/Panjalu berhasil Menggagalkan aksi Curanmor. Selanjutnya Danrem menerima cinderamata dari Dandim 0613/Cms.

Turut hadir Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi,S.I.P. M.I. Pol., Kasiops Korem 062/Tn Mayor Inf Enggar, Ws. Kasiter Korem 062/Tn Mayor Inf Nazwir, Kasdim 0613/Cms Mayor Inf Nirca, Wakil Ketua Persit KCK Koorcabrem 062 PD III/Slw Ny. Dini Ageng Wahyu Romadhon beserta pengurus.
(Penrem 062/Tn)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*