Korem 062/Tn selenggarakan apel gabungan dan olahraga bersama

Garut. Kasrem 062/Tn Letkol Inf Ageng Wahyu Romadhon memimpin apel pagi gabungan Korem 062/Tn dengan Satbalakrem 062/Tn dalam rangka melaksanakan olahraga bersama di lapangan apel Makorem 062/Tn Jl. Bratayudha No. 65 Garut. Jumat 21/1/2022.

Pelaksanaan apel diikuti kurang lebih 250 personel gabungan prajurit dan PNS jajaran Korem 062/Tn,

Kegiatan diawali dengan penyampaian Pimpinan apel Letkol Inf Ageng Wahyu Romadhon sekaligus memperkenalkan diri sebagai Pejabat baru Kasrem 062/Tn.
Dalam arahannya beliau menyampaikan pentingnya olah raga selain untuk menunjang tugas pokok juga untuk membina fisik supaya sehat, bugar dan menambah imun tubuh.

Kegiatan dilanjutkan senam bersama dipimpin oleh instruktur senam saudari Ida, selesai senam bersama dilanjutkan olahraga umum diantaranya Sepak bola, tennis lapangan, tenis meja dan bola volley.

Hadir dalam kegiatan tersebut Para kasi, Dan/Kasatbalakrem 062/Tn, para pasi dan para prajurit serta PNS jajaran Korem 062/Tarumanagara. (Penrem 062/Tn)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*