DANREM 062/TN MENGHADIRI KUNKER MENHAN RI DAN KASAD DI YONIF PR 330/TD

Bandung,- Komandan Korem 062/Tn Kolonel Inf Asep Sukarna,S. Sos., S.I.P., M.M., menghadiri Kunjungan Kerja Menhan RI dan Kasad di Yonif Para Raider 330/Tri Dharma 17/I Kostrad bertempat di Yonif Para Raider 330/Tri Dharma Jalan Raya Garut-Bandung Nagreg Jabar, Kamis (11/05/2023).

Kegiatan diawali kunjungan kerja Kasad Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman beserta rombongan di Yonif Para Raider 330/TD, tiba di lapangan sepak bola Yonif Para Raider 330/TD menggunakan 2 unit Helly Bell Penerbad. Kemudian laporan Danyonif Para Raider 330/TD Mayor Inf Dedy Pungky Irawanto, S.I.P, M.I.Pol., jajar kehormatan dan menuju Saung Kuterinbat.

Kemudian paparan Danyonif Para Raider 330/TD kepada Kasad tentang kesiapan Satgas Pamtas Yonif Para Raider 330/TD ke Provinsi Papua. Setelah itu, dilanjutkan pengarahan Kasad Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman kepada para Danton, Danki Yonif Para Raider 330/TD.

Disaat bersamaan Kasad dan rombongan menuju lapangan sepak bola untuk menyambut kedatangan Menhan RI Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto beserta rombongan. Menhan RI beserta rombongan tiba di lapangan sepak bola Yonif para Raider 330/TD menggunakan satu unit Helly Bell Penerbad.

Setelah itu, laporan Danyonif Para Raider 330/TD Mayor Inf Dedy Pungky Irawanto, S.I.P, M.I.Pol., dan jajar kehormatan.

Kemudian Menhan RI, Kasad beserta rombongan menuju lokasi display materiil Satgas di Aula Syarifudin. Dilanjutkan pengarahan Menhan RI kepada seluruh prajurit Yonif Para Raider 330/TD menyampaikan ucapan terima kasih dan bangga pada hari ini. Saya bisa bertatap muka dengan seluruh Prajurit Para Raider 330/TD. Batalyon 330 dikenal sebagai pasukan istimewa dulu, sebagai pasukan pemukul, pasukan Raider zaman dulu dan saya mendapat kehormatan pernah di Brigade ini. Saya mungkin saudara pernah dengar dulu saya pernah di Batalyon 328 dan saya pernah menjabat Kepala Staf Brigade.

Saudara-saudara, dari wajah kalian yang saya lihat sepintas, suara kalian, penampilan kalian. Saya merasa bangga, saudara-saudara tidak kalah dari pendahulu-pendahulu kalian yang saya lihat dari penampilan fisik.

Saya percaya dan saya yakin bahwa saudara-saudara, akan berbuat yang baik dan tidak memalukan korps kalian, tidak memalukan TNI, tidak memalukan Angkatan Darat, tidak memalukan Kostrad, tidak memalukan Brigade 17 dan terutama menjaga sejarah Gemilang Batalyon kalian 330, karena Batalyon 330 adalah Batalyon legendaris yang dibanggakan, disegani, dihormati dan cintai.

Oleh karena itu, sepanjang sejarah 330 selalu menghasilkan prestasi-prestasi yang luar biasa terutama di Medan operasi, saudara-saudara tugas kalian ke provinsi Papua tidak ringan dan harus waspada.

Lebih lanjut, Menhan RI menuliskan pesan dan kesan.

Diakhir kegiatan Kasad memberikan arahan kepada seluruh prajurit Yonif Para Raider 330/TD.

Hadir pada kegiatan tersebut diantaranya, Pangkostrad Letjend TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., Aslog Kasad Mayjen TNI Hari Arif Wibowo,.S.I.P, M.M.Tr., Aslat Kasad Mayjen TNI Darmono Susastro, Irkostrad Mayjen TNI Dian Sundiana, Pangdivif 1 Kostrad Mayjen TNI Bobi Rynal Makmun, Wadan Pusenif Mayjen TNI Asep Setia Gunawan,.S.I.P, Kasdam III/Slw Brigjen TNI Agus Saeful, S.Sos.,M.M,
Asops Kaskostrad Brigjen TNI Crhistian Tehuteru, Aspers Kaskostrad Brigjen TNI Agung Pambudi, Aslog Kaskostrad Brigjen TNI Anton Yuliantoro, Kadis Penad Brigjen TNI Hamim Tohari, Asops Kasdivif 1 Kostrad Kolonel Inf Dwi Mawan Sutanto, Danbrigif PR 17 Kolonel Inf Febi Triandoko, Danbrigif 13/GT Kolonel Inf Jimmy Tumpal Sitinjak, Dandim 0624/Kab.Bandung Letkol Inf Hamzah Budi Susanto, S.E., M.I.P., Para Asisten KASAD, Para Danyonif Jajaran Divisi 1 Kostrad, Kasi Intel Brigif PR 17 Mayor Inf Wahyu Puji Pamungkas, Pasi Logbrigif 17 Kapten Inf Nixon, Koorspri KASAD, Dokter KASAD, Sespri MENHAN, Aspri MENHAN, Pasi Intel Yonif Para Raider Lettu Inf Abu Hanifah Timor Kartika Yudha, Para Pasi dan Danki, Bintara, Tamtama Yonif Para Raider 330/ TD (Penrem 062/Tn).

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*