Sukawening. Danrem 062/Tn Kolonel Inf Kosasih, S.E mendampingi Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si dan rombongan meninjau lokasi bencana banjir bandang dan longsor di Kabupaten Garut, Rabu 01/12/2021.
Pangdam III/Siliwangi dan rombongan tiba di Kantor Kecamatan Sukawening Kabupaten Garut disambut oleh Wakil Bupati dan FKPD Kabupaten Garut, Danrem 062/Tn, Dandim 0611/Garut dan Kasiops Rem 062/Tn melaksanakan transit menerima paparan Dandim 0611/Garut Letkol Czi Deni Iskandar, M.Tr (Han), CAN tentang kondisi bencana.
Dilanjutkan memberikan bantuan sembako sebanyak 150 paket diberikan secara simbolis kepada 20 orang perwakilan masyarakat di wilayah Kodim 0611/Garut, serta Pangdam III/Siliwangi memberikan door stof yang intinya menyampaikan bagi Rumah masyarakat yang terkena bencana banjir dan longsor tetapi masih bisa digunakan untuk pembersihannya akan dibantu oleh TNI, Polri dan BPBD serta masyarakat. Bagi rumah yang rusak parah akan dibantu oleh pemerintah sebesar Rp. 50.000.000,-. dan dibantu perbaikan saluran air bersih.
Selanjutnya, Pangdam III/Siliwangi beserta rombongan melihat lokasi bencana banjir dan longsor di Desa Sukamukti, serta menuju Resto Sawah Lega meninjau kegiatan pelaksanaan vaksinasi bagi lansia dan masyarakat umum.
Dilokasi vaksinasi Kodam III/Siliwangi mengalokasikan 2000 dosis vaksin dengan mengerahkan 60 orang tenaga kesehatan dari Denkesyah Garut dan Puskesmas setempat serta memberikan sembako sebanyak 350 paket kepada 20 orang perwakilan masyarakat penerima bantuan.
Hadir dalam kegiatan tersebutdiantaranya Unsur forkopimda Kab. Garut,
Irdam III/Slw, Asintel Kasdam III/Slw , Asops Kasdam III/Slw, Aspers Kasdam III/Slw, Aslog Kasdam III/Slw,Aster Kasdam III/Slw, Kakesdam III/Slw, Kapendam III/Slw, Dandenpomdam III/Slw, Kazidam III/Slw, Kasi Ops, Kasi Log, Pasi Intel dan Pasiter Korem 062/Tn, Dandenhub Korem 062/Tn dan tamu lainnya (Penrem 062/Tn)
Leave a Reply