Garut, Korem 062/Tn menggelar kegiatan Kultum rutin setiap hari, Ba’da Shalat Dzuhur, yang kali ini disampaikan oleh Batih Kimarem 062/Tn, Pelda Laksono dengan membawakan tema “Sebarkan Kebaikan, “bertempat di Masjid Baiturrahim Makorem 062/Tn Jl. Baratayudha no. 65 Kab. Garut Selasa 29/08/2023.
Di jaman modern seperti saat ini, teknologi telah semakin canggih dan semakin maju, banyaknya sosial media serta internet yang bisa mencakup ke seluruh dunia, seharusnya kita semua dapat memanfaatkannya untuk kegiatan yang lebih baik dan positif untuk menambah ketaatan pada Allah SWT.
Kita sebagai manusia, yang telah diberikan akal oleh Allah SWT, dapat memanfaatkan kecanggihan teknologi masa kini untuk saling berlomba-lomba dalam menyebarkan kebaikan, Karena seperti yang kita ketahui, kita bisa menyebarkan banyak hal baik melalui sosial media atau internet ke seluruh dunia dengan cepat dan mudah. Ketika kita menyebarkan kebaikan maka kebaikan yang kita sebar dapat menjadi amal jariyah, begitu pula sebaliknya, apabila kita menyebarkan keburukan, maka kita akan mendapat dosa jariyah yang terus mengalir meskipun kita telah meninggal dunia.
Allah SWT akan senantiasa membalas seluruh perbuatan kita tanpa terkecuali, sebab Allah SWT selalu mengawasi apa yang kita perbuat, baik itu perbuatan yang buruk atau perbuatan yang baik. Sesuai dengan Sabda Rasulullah yang artinya “Engkau beribadah pada Allah, seakan-akan engkau melihat-Nya. Apabila engkau tidak dapat melihat-Nya, maka yakinlah bahwa Allah menyaksikan.” (HR. Bukhari Muslim).
Dari riwayat tersebut, dapat kita tarik kesimpulan, bahwa ketika ingin berbuat baik, maka jangan lah kita menunggu agar dilihat oleh banyak orang, justru akan lebih bagus, jika kita ikhlas dalam berbuat baik, tidak mengharapkan apapun bahkan tidak meminta sanjungan dari orang lain karena bisa muncul rasa sombong dalam diri kita, jadi cukup hanya Allah SWT saja yang tahu, serta senantiasa ikhlas berbuat kebaikan tanpa mengharapkan imbalan dari siapapun hanya mengharap Ridho Allah SWT.
Kegiatan diikuti oleh :
1. Kasrem 062/Tn Letkol Inf Ageng Wahyu Romadhon, S.I.P.,
2. Para Kasi Korem 062/Tn, para Pasi Korem 062/Tn,
3. Kabalakrem 062/Tn,
4. Para Perwira, Bintara, dan Tamtama serta PNS jajaran Korem 062/Tn.
(Penrem 062/Tn)
Leave a Reply