Kasrem 062/Tn Memimpin Rakor Bidang Pers Penempatan Jabatan Pama Jajaran Korem 062/Tn

Garut, -Komandan Korem 062/Tn Kolonel Arh Rudi Ragil SP, S.Sos, M.Si., diwakili Kasrem 062/Tn Letkol Inf Ageng Wahyu Romadhon, S.I.P., Memimpin Rakor Bidang Pers Penempatan Jabatan Pama Jajaran Korem 062/Tn bertempat di Ruang Data Makorem 062/Tn Jalan Bratayudha no.65 Garut, Jumat (22/12/2023).

Dalam arahan Kasrem 062/Tn menyampaikan Jabatan ini merupakan bentuk implementasi pembinaan Personel di jajaran Korem 062/Tn dalam pembinaan dan arahan jabatan, agar lebih terarah sesuai tingkatan kepangkatan dan jabatan guna menunjang tugas pokok satuan.

Rakor Bidang Pers Penempatan jabatan Pama jajaran Korem 062/Tn ini, merupakan bagian dari program kerja bidang pembinaan Personel, dengan harapan jabatan- jabatan yang ada di satuan jajaran, agar sesuai dengan tingkat kepangkatan serta menghindari penyalahgunaan tugas dan wewenang jabatan dalam pelaksanaan tugas.

Acara ini rutin dilaksanakan, namun dalam mengajukan usulan jabatan hendaknya agar para Perwira senantiasa teliti, setiap personel yang diusulkan sesuai dengan etos kerja dan loyalitas serta memenuhi syarat pada jabatannya. Hal ini juga harus selalu diantisipasi untuk menghindari terjadinya penolakan usulan yang diajukan.

Saya menekankan bahwa, pelaksanaan Jabatan yang dilaksanakan ini hendaknya harus seobyektif mungkin dan berlandaskan mekanisme serta mengacu atas dasar kebutuhan organisasi satuan, tetapi jangan melebihi dari 2 tahun dalam jabatan tersebut. sehingga dalam acara Rakor ini menghasilkan keputusan yang diharapkan dengan baik,” ucapnya.

Hadir pada acara tersebut diantaranya,:

1. Para Kasi Korem 062/Tn,
2. Para Kasdim dan Kakumrem 062/Tn,
3. Para Pasi Pers Kodim jajaran Korem 062/Tn
(Penrem 062/Tn)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*