
Garut, Kepala Staf Korem 062/Tn Letkol Inf Ageng Wahyu Romadhon, S.I.P., membuka kegiatan paparan penyusunan data produk dalam negeri (PDN) TA. 2022 bertempat di Aula Purnawarman Korem 062/Tn Jl. Bratayudha no. 65 Kab. Garut, Senin (27/06/2022)
Acara di awali dengan laporan, menyayikan lagu Indonesia Raya dan Do’a serta pengarahan Kasrem 062/Tn meyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada para peserta yang telah hadir pada kegiatan hari ini.
Mengingat pentingnya memahami materi yang akan disampaikan oleh narasumber, kepada para hadirin sekalian saya berharap seluruh peserta harus mempelajari perkembangan ilmu teknologi sesuai dengan perkembngan zaman dan mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh. Aktiflah bertanya bila ada berbagai penyampaian yang masih belum dipahami, agar para peserta sekalian akan dapat menyerap ilmu dari materi yang akan disampaikan sehingga hasilnya pun baik.
Penekanan-penekanan pimpinan diantaranya:
1. Penyusunan pada bulan Januari-Juni harus sudah selesai dan dilaporkan ke Staf Supervisi masing-masing paling lambat tanggal 29 Juni 2022.
2. Staf Supervisi merekap sesuai bidang masing-masing dari mulai giat Korem sampai Kodim jajaran dikirim ke Siren tanggal 30 Juni 2022.
3. Sirenrem merekap tanggal 1 Juli 2022 danmelaporkan tanggal 2 Juli 2022 ke Srendam III/Slw.
4. Mulai bulan juli dan sterusnya agar dilaporkan ke Stafren pada akhir bulan tanggal 30 setiap bulannya.
5. Penyusunan PDN dari masing-masing Kodim dan Staf agar disusun menggunakan format Exel.
Kegiatan PDN ini sesuai dengan ST Kasad no ST/1185/2022 tanggal 20-05-2022 tentang Perintah Pengadaan yang menggunakan Produk Dalam Negeri yang sudah terdaftar dan ST Pangdam III/Slw no ST/959/2022 tanggal 31-05-2022 tentang Perintah Pengadaan yang menggunakan Produk Dalam Negeri yang sudah terdaftar.
Kegiatan diakhiri dengan pemberian materi penyusunan Produk Dalam Negeri oleh Serka Diman.
Hadir pada acara tersebut diantaranya Kasiren Korem 062/Tn Mayor Czi Andri Haryanto, Paku Korem 062/Tn Mayor Cku Sutarman, para Pasi Korem 062/Tn, dan para Peserta kegiatan.
(Penrem 062/Tn).
Leave a Reply